Penerapan Model Problem Based Learning Dengan Pemberian Tugas Proyek Terhadap Hasil Belajar Matematika

https://doi.org/10.51574/kognitif.v1i2.71

Authors

  • Nenny Indrawati Universitas Sulawesi Barat
  • Nurafni Universitas Sulawesi Barat

Keywords:

Problem Based Learning model, Project Assignments, Observation Sheets, Student Responses and Learning Outcomen Test

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang telah dilaksanakan dalam 2 siklus bertujuan untuk mengetahui hasil belajar matematika pada siswa Kelas XI MIPA 2 SMAN 1 Pamboang dengan menerapkan model problem based learning dengan pemberian tugas proyek. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 2 SMAN 1 Pamboang dengan jumlah 18 siswa. Teknik analisis data dilakukan secara teknik analisis data kualitatif dan teknik analisis data kuantitatif. Keberhasilan penelitian dapat dilihat dari pencapaian indikator keberhasilan yang diterapkan yaitu terjadi peningkatan sebesar 19% dengan selisih kenaikan sebesar 16,17 pada lembar kegiatan observasi guru. Hal ini dapat dilihat pada siklus I nilai rata – rata observasi guru yaitu 66,92 menjadi 83,09. Pada lembar kegiatan observasi siswa terjadi peningkatan sebesar 37% dengan selisih kenaikan sebesar 17,71 dengan nilai rata – rata observasi siswa yaitu 61,98 menjadi 79,69 pada siklus II dari kriteria “Cukup” menjadi kriteria “Baik”. Kemudian respons siswa terjadi peningkatan sebesar 14% dengan selisih kenaikan sebesar 11,2. Hal ini dapat dilihat pada siklus I skor rata yaitu 52,8 menjadi 64 dengan persentase 66% menjadi 80% pada siklus II. Pada ketuntasan hasil belajar terjadi peningkatan sebesar 44%. Hal ini dapat dilihat pada persentase 28% menjadi 72%. Dengan banyak siswa yang mencapai nilai KKM atau tuntas dalam pembelajaran 13 orang dari 18 orang yang mengikuti ujian.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto, Suharsimi, dkk. 2015. Penelitian Tindakan Kelas.Suryani, editor. Jakarta : PT Bumi Aksara Bumi Aksara.

Isa, M. (2017). Pengaruh Model Problem Based Learning (Pbl) Terhadap Hasil Belajar Ekonomi Kelas X MAN 1 Kabupaten Tebo. Jurnal Penelitian Universitas Jambi Seri Sains.

Jauhar, S., & Nurdin, M. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Problem Solving Dalam Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa SD. JIKAP PGSD: Jurnal Ilmiah Ilmu Kependidikan, 1(2), 141-149.

Lubis, M. A., & Azizan, N. (2018). Penerapan model pembelajaran problem based learning untuk meningkatkan hasil belajar matematika di SMP Muhammadiyah 07 Medan Perjuangan Tahun Pelajaran 2018/2019. Logaritma: Jurnal Ilmu-ilmu Pendidikan dan Sains, 6(02), 150-163. Maryati, Iyam. 2018. Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Pada Materi Pola Bilangan Di Kelas Vii Sekolah Menengah Pertama. Volume 7, Nomor 1, Januari 2018, (63-73).

Nasution, N. R., & Surya, E. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Matematika Siswa. Jurnal. Mahasiswa PPS Jurusan Pendidikan Matematika, Unimed.

Nasikun, A., Khair, A., & Supriyadi, S. (2017). Penerapan Metode Problem Solving untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar IPS. Pedagogi: Jurnal Pendidikan Dasar, 5(19).

Na’imah, N. J. (2015). Penerapan pembelajaran berbasis proyek berbantuan e-learning untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Jurnal inovasi pendidikan kimia, 9(2), 1566-1574.

Nurfitriyanti, M. (2016). Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika. Formatif: Jurnal Ilmiah Pendidikan MIPA, 6(2).

Santoso, B. (2016). Penerapan Model Problem Based Learning Dalam Peningkatan Pembelajaran Matematika Tentang Soal Cerita Pecahan Pada Siswa Kelas V Sd N 1 Kedungwinangun Tahun Ajaran 2015/2016.

Situmorang, M. S., & Samosir, K. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (Pbl) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Smp Negeri 1 Rantau Selatan. Inspiratif: Jurnal Pendidikan Matematika, 4(1).

Subekti, P. (2017). Penerapan model pembelajaran problem solving untuk meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V. Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual, 2(2), 130-139.

Surya, Y. F. (2017). Penerapan model pembelajaran problem based learning untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 016 Langgini Kabupaten Kampar. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 1(1), 38-53.

Downloads

Published

2021-12-01

How to Cite

Nenny Indrawati, & Nurafni. (2021). Penerapan Model Problem Based Learning Dengan Pemberian Tugas Proyek Terhadap Hasil Belajar Matematika . Kognitif: Jurnal Riset HOTS Pendidikan Matematika, 1(2), 81–88. https://doi.org/10.51574/kognitif.v1i2.71