EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN SEARCH, SOLVE, CREATE, AND SHARE (SSCS) PADA SISWA SMP
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pembelajaran matematika melalui penerapan model kooperatif tipe Search, Solve, Create, and Share (SSCS) pada siswa kelas IX SMP Negeri 1 Selayar. Penelitian ini merupakan pra-eksperimen yang hanya melibatkan satu kelas. Penelitian ini menggali tiga aspek indikator efektivitas pembelajaran yaitu: 1) hasil belajar siswa, 2) aktivitas siswa, dan 3) respons siswa. Pemilihan sampel menggunakan simple random sampling. Sampel yang terpilih yaitu siswa kelas IX.2 SMP Negeri 1 Selayar yang terdiri dari 21 siswa. Desain penelitian yang digunakan adalah one group pretest-posttest. Instrumen dan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes hasil belajar matematika untuk mengukur hasil belajar siswa sebelum dan setelah perlakuan, lembar observasi aktivitas siswa untuk melihat aktivitas siswa selama proses pembelajaran berlangsung, dan angket respons siswa untuk mengukur tanggapan siswa terhadap pelaksanaan pembelajaran. Hasil penelitian ini menunjukkan: 1) rata-rata nilai hasil belajar matematika siswa setelah penerapan model kooperatif tipe Search, Solve, Create, and Share (SSCS) adalah 87,00 dengan standar deviasi 7,6. Dari hasil tersebut diperoleh 19 siswa atau 90% siswa mencapai KKM dan 2 siswa atau 10% siswa tidak mencapai KKM yang berarti bahwa ketuntasan belajar secara klasikal telah tercapai dan terjadi peningkatan hasil belajar dimana rata-rata gain ternormalisasi yaitu 0,9 berada pada kategori tinggi. 2) rata-rata persentase aktivitas siswa yang terlibat aktif yaitu 88,2% telah mencapai kategori sangat baik, 3) rata-rata persentase respons siswa menunjukkan 82% siswa memberi respons positif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran matematika efektif diterapkan melalui penerapan model kooperatif tipe Search, Solve, Create, and Share (SSCS) pada siswa kelas IX.2 SMP Negeri 1 Selayar.
Downloads
References
Artawan, E. P. (2014). Pengaruh Model Pembelajaran SSCS Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika. MIMBAR PGSD Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/JJPGSD.V2I1.2045
Hamalik, O. (2005). Kurikulum dan Pembelajaran, cet. V. Jakarta: Bumi Aksara.
Hanifah, B. N., & Rusmana, I. M. (2019). Efektivitas Model Pembelajaran SSCS terhadap
Kurniawati, N. (2016). Pengaruh Model Pembelajaran Search, Solve, Create, And Share (SSCS) Terhadap Peningkatan Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa SM. FKIP UNPAS.
Meilindawati, R., Netriwati, N., & Andriani, S. (2021). Model Pembelajaran Search, Solve, Create and Share (SSCS): Dampak Terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Dan Motivasi Belajar Peserta Didik. JURNAL E-DuMath, 7(2), 93–101.
Nurfajriana, N., Satriani, S., & Alqausari, I. (2020). Efektivitas Pembelajaran Matematika Melalui Model Reciprocal Teaching Setting Kooperatif Siswa Kelas VIII SMP. SIGMA: Jurnal Pendidikan Matematika, 12(2), 195–208.
Rahmawati, N. T. (2013). Keefektifan Model Pembelajaran Search, Solve, Create , And Share ( SSCS ) Berbantuan Kartu Masalah Terhadap Kemampuan.
Razali, N. M., & Wah, Y. B. (2011). Power comparisons of shapiro-wilk, kolmogorov-smirnov, lilliefors and anderson-darling tests. Journal of Statistical Modeling and Analytics, 2(1), 21–33.
Rosawati, E. E., & Dwiningsih, K. (2016). Peningkatan Pemahaman Konsep Siswamelalui Model Search, Solve, Create, And Share (SSCS) Pada Materi Ikatan Kimia. Unesa Journal of Chemical Education, 5(2), 494–502.
Safi’i, A. (2020). Pengaruh Model Pembelajaran Search, Solve, Create and Share (SSCS) Terhadap Kemampuan Berpikir Reflektif Matematis Dan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Peserta Didik. UIN Raden Intan Lampung.
Sari, S. (2019). Efektivitas Model Pembelajaran Search, Solve, Create, And Share (SSCS) Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Dan Aktivitas Belajar Peserta Didik Pada Materi Hukum Gerak Newton. UIN Raden Intan Lampung.
Septiana, S. (2018). Pengaruh Model Pembelajaran Search Solve Create and Share (SSCS) Dengan Scaffolding Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Pada Materi Suhu Dan Kalor Di SMK Al-Huda Jati Agung.
Syamsuadi, A. (2019). Comparison Of The Effectiveness Of Contextual, Problem Solving, And Scientifik Approach Of Cooperatif Setting In Mathematics Learning Of Class VII Students At SMPN Accreditation A. Daya Matematis: Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika. https://ojs.unm.ac.id/JDM/article/view/8841/5137
Trianto. (2009). Mendesain Model pembelajaran inovatif - progresif. https://library.unismuh.ac.id/opac/detail-opac?id=102067
Yusri, A. Y. (2018). Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VII Di SMP Negeri Pangkajene. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 7(1), 51–62. https://doi.org/10.31980/MOSHARAFA.V7I1.341
Yusuf, B. B. (2017). Konsep dan indikator pembelajaran efektif. Jurnal Kajian Pembelajaran Dan Keilmuan, 1(2), 13–20.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Most read articles by the same author(s)
- Takdirmin Takdirmin, Randi Saputra Mahmud, Ahmad Syamsuadi, Ma’rup Ma’rup, DESKRIPSI KETERAMPILAN MENYELESAIKAN SOAL GEOMETRI BERDASARKAN LEVEL BERPIKIR VAN HIELE PADA SISWA SMP , Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran: Vol. 3 No. 3 (2023): September-Desember 2023
- Takdirmin Takdirmin, Ahmad Syamsuadi, Randy Saputra Mahmud, Quraisy Quraisy, Ikhbariati Kautsar Qadri, Deskripsi Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas VII SMP Ditinjau Dari Gaya Belajar Auditori , Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran: Vol. 4 No. 2 (2024): Mei-Agustus 2024
- Abd. Kadir Jaelani, Ilhamuddin Ilhamuddin, Fathrul Arriah, Ahmad Syamsuadi, DESKRIPSI KEMAMPUAN MENYELESAIKAN MASALAH SPASIAL SISWA SMP BERDASARKAN GAYA KOGNITIF IMPULSIF DAN REFLEKTIF , Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran: Vol. 3 No. 3 (2023): September-Desember 2023
- Abd. Kadir Jaelani, Muhammad Muzaini, Wahyuddin Wahyuddin, Ilhamuddin Ilhamuddin, Fathrul Arriah, Ahmad Syamsuadi, Deskripsi Kesulitan Menyelesaikan Masalah Bangun Ruang Ditinjau Dari Gaya Kognitif Field Independent Dan Field Dependent Pada Siswa SMP , Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran: Vol. 4 No. 1 (2024): Januari-April 2024